Rekomendasi Workout ‘Menyenangkan’ ala Neila Rey

pokemon workout kebugaran jasmani

Lihatnya saja sudah lucu, apalagi dijalanin biar kuat

I hate being weak.

Berikut ini ada tes sederhana: kalau anda bekerja atau sering berada di gedung bertingkat tinggi, coba naik tangga hingga 3 lantai (lantai 1 ke lantai 4, lantai 2 ke lantai 5, dst) dengan langkah agak cepat atau membawa beban. Kalau sampai di atas sudah mulai ngos-ngosan, berarti tingkat kebugaran (fitness) anda sedang payah. Terlalu terus terang? Sebaiknya disadari bahwa kesehatan dan kebugaran badan itu merupakan amanah sekaligus aset. Kalau tingkat kebugaran rendah, yang rugi adalah diri sendiri. Kalau badan enteng kan pekerjaan lebih cepat selesai, tidak mudah lelah, dan cepat pulih setelah kerja keras.

Saya dulu senang bergerak lebih cepat. Sekali melangkah, dua anak tangga terlewati (literally). Pas jalan sama teman-teman sering yang paling depan. Lalu sampai di bagian akhir kuliah, dimana tugas menumpuk dan jadwal terbengkalai. Hari-hari lebih banyak dipenuhi bertugas di depan laptop. Ketika naik tangga dari lantai 1 sampai 4 gedung kuliah (sambil bawa tas berisi laptop), nafas mulai tak teratur. Saya pun sadar kalau kebugaran berkurang.

I hate being weak. Jadi saya langsung cari solusi. Saya nggak pernah fitness di gym. Mahal dan nggak ngerti. Terus malas juga kesana kemari buat latihan. Mending latihan di rumah dengan modal murah. Alternatif pilihan ada 3:

  1. Lari sekitar rumah
  2. Bersepeda sekitar rumah
  3. Workout di rumah

Saya melakukan ketiganya, namun yang lebih banyak jadi prioritas adalah nomor 3. Meningkatkan kebugaran jasmani dengan workout terasa mudah dan murah. Ngomong-ngomong, apa sih workout? Workout adalah suatu sesi latihan yang ditunjukan untuk meningkatkan kebugaran jasmani. Lalu muncul pertanyaan lagi: workout seperti apa yang harus dilakukan? Banyak referensi di internet, namun semuanya terasa menjemukan. Seperti daftar kewajiban menyebalkan. Kemudian satu saat saya menemukan referensi yang cocok, yaitu workout ala Neila Rey.

Workout yang disediakan di situs Neila Rey beragam dan terkesan keren. Tersedia juga satu bundel paket latihan dalam file PDF. Namanya 100 No-equipment Workouts. Oh ya, PDF nya gratis! Betul-betul hebat menurut saya. Isinya adalah panduan workout, menu workout, serta 100 pilihan workout untuk dilakukan.

Mau workout meningkatkan kekuatan (strength)? Ada. Workout mengecilkan perut? Banyak. Workout meningkatkan stamina? Tentu saja. Latihan interval atau HIIT (High intensity interval training) juga termasuk. Masih ada banyak.

Nama-nama workout dalam bukunya pun keren, lucu, atau unik. Misalnya:

  • Avenger workout
  • Batman workout
  • Bruce Lee workout
  • Hunger Games workout
  • Sherlock workout
  • Super Saiyan workout
  • dll
avatar workout kebugaran jasmani

Avatar workout. Aslinya sih beladiri, tapi lucu juga kalau dibuat begini.

300 workout this is sparta

Setelah melakukan workout ini, lebih afdol sambil teriak “This! Is! Spartaaaa!”

latihan cara melakukan 50 push-up dalam 30 hari

Tantangan 50 push-up juga tersedia di situsnya, meski nggak ada di buku

Sebagian besar workout memiliki tingkatan: level 1, level 2, dan level 3. Lakukan sekuatnya dulu. Makin lama bisa ditambah levelnya. Jadi sesuai untuk pemula sampai yang jago.

Kok lama-lama jadi macam promosi yah? Saya hanya sharing saja. Lagian gratis kok. Kalau mau hidup sehat, jangan lupa gerak badan. Ini saya kasih rekomendasi gerak badan yang menantang tapi keren. Ayo kita berlatih biar makin lancar menjalani kehidupan sehari-hari. Semoga bermanfaat 🙂

17 respons untuk ‘Rekomendasi Workout ‘Menyenangkan’ ala Neila Rey’

  1. Gara berkata:

    Bermanfaat banget, Bro! Saya coba deh, pelan-pelan yak :hehe. Badan sudah mulai seperti jelly soalnya, lembek dan malas bergerak. Hehe. Moga-moga saya bisa konsisten yak… ah tapi dicoba dulu deh :peace. Thanks infonya!

    Suka

Silakan berkomentar di sini